BIRO UMUM HUMAS & PROTOKOL

SEKRETARIAT DAERAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Home Berita Wakil Gubernur DIY Terima Pengurus Basarnas

Wakil Gubernur DIY Terima Pengurus Basarnas

?

YOGYAKARTA (10/03/2014) jogjaprov.go.id ? ?Selama tiga (3) hari mulai besok pagi (Selasa,11/3 hingga hari Kamis,13/3) Badan SAR Nasional (BASARNAS) ?akan menyelenggarakan kegiatan Pertemuan ASEAN Transport Forum yang ke dua kalinya ?bertempat di Hotel Inna Garuda Jln. Malioboro, Yogyakarta.

?


Demikian disampaikan Kepala Bagian Tekhnik Luar Negeri BASARNAS RI? Abdul Haris ?kepada reporter jogjaprov.go.id seusai menghadap Wwakil Gubernur DIY di Gedung Pare Anom,Kepatihan Yogyakarta tadi pagi (Senin,10/3) yang dalam kesempatan tersebut didampingi Kepala Basarnas DIY dan unsur Pengurus lainnya.


Menurut Abdul haris sowan Wakil Gubernur Sri Paduka Paku Alam IX selain bersilaturahim kulo nuwun, juga dalam rangka melaporkan ?persiapan penyelenggaraan kegiatan Pertemuan ASEAN Transport Forum yang akan diselenggarakan selama dua hari di Yogyakarta dan ?sekaligus mengundang Gubernur/Wakil Gubernur untuk hadir dan memberikan sambutannya dalam kegiatan tersebut,


Pertemuan ASEAN Transport Forum itu sendiri akan dihadiri delegasi dari 10 negara ASEAN plus China. Selain itu, lanjut Abdul Haris Basarnas RI juga mengundang Maritim Internasional dan Penerbangan Internasional.


Harapannya kegiatan ini diselenggarakan di Yogyakarta akan terjalin kerjasama yang intens antar SAR Regional dan Internasional dimana BASARNAS juga telah membuka Kantor di Jalan Wates, Daerah Istimewa Yogyakarta, sehingga dapat mengembangkan kegiatannya karena BASARNAS telah memiliki tim-tim untuk Mitigasi Bencana, juga punya program SAR khusus School dan kedepan dapat meningkatkan kerjasamanya untuk kesiap siagaan masyarakat,


Sementera ketika di singgung apa target yang akan dicapai dari pertemuan ini, Abdul Haris menambahkan bahwa targetnya adalah menyusun naskah Perjanjian ASEAN di bidang SAR Maritim, Penerbangan. Bahkan dengan terjadinya musibah pesawat Malaysia Airlines mudah-mudahan musibah tersebut menjadi perhatian kita semua negara?negara ASEAN. Dan kedepan dengan perjanjian-perjanjian tersebut akan digelar latihan-latihan SAR sesama anggota ASEAN termasuk didalamnya peningkatan kapasitasnya.


Adapun harapan Gubernur DIY, dengan diadakannya pertemuan tersebut akan mampu memecahkan persoalan-persoalan dalam penanganan bencana dan musibah yang terjadi di negara-negara anggota ASEAN. dan bisa diselesaikan secara bersama-sama sekaligus mengapresiasi pertemuan tersebut.

Pejabat

Pejabat Biro Umum dan Protokol Setda DIY