Biro UHP Gelar Rakor Forum Perangkat Daerah 2023

Yogyakarta (23/02/2022) biroumum.jogjaprov.go.id ? Biro Umum, Humas, dan Protokol Setda DIY mengelar rapat Forum Perangkat Daerah 2023, Rabu (23/02) di Ruang Abimanyu, Unit XI, Kompleks Kepatihan, Yogyakarta. Rapat ini bertujuan untuk mendapatkan masukan penyempurnaan kegiatan usulan Biro Umum, Humas dan Protokol Setda DIY pada Tahun Anggaran 2023 mendatang.? ?
Kepala Biro Umum, Humas, dan Protokol Setda DIY Drs. Imam Pratanadi, M.T hadir dalam forum yang diikuti oleh 36 OPD DIY tersebut sebagai narasumber. Selain Kepala Biro Umum, Humas, dan Protokol Setda DIY, turut juga hadir Ketua Komisi A DPRD DIY, Eko Suwanto dan Bappeda Lilik Nurhidayat, S.E.
Imam menyampaikan, penting bagi Biro Umum, Humas, dan Protokol Setda DIY untuk mendapatkan masukan-masukan dari pihak-pihak terkait, mengingat tantangan kinerja setiap tahun tidaklah sama. Namun ada yang digarisbawahi pada perencanaan kegiatan kegiatan usulan tersebut. Guna mengantisipasi pandemi yang di tahun 2023 pun belum bisa dipastikan berakhir, ada banyak kegiatan yang disesuaikan.
?Anggaran banyak yang kita sederhanakan dengan cukup drastis, karena kondisi masih pelum pasti. Untuk beberapa kegiatan juga sengaja kita rancang dengan menyesuaikan kondisi. Intinya, apa yang akan dilakukan harus bisa menghasilkan kinerja yang maksimal,?ungkap Imam.
Tahun 2023 nanti, Biro Umum, Humas, dan Protokol Setda DIY memastikan akan ada peningkatan kinerja, utamanya terkait dengan pelayanan terhadap pimpinan, tamu Pemda, pemberitaan dan publikasi, dan lain sebagainya. Selain itu, ada perbaikan dalam penyederhanaan birokrasi yang dibuat sesederhana mungkin.
Selain dihadiri oleh 36 OPD se-DIY, rapat ini juga dihadiri lengkap oleh pejabat struktural di lingkungan Biro Umum, Humas, dan Protokol Setda DIY, seperti Humas, TU, Kendaraan, Protokol, Rumah Tangga dan Keuangan.