BIRO UMUM HUMAS & PROTOKOL

SEKRETARIAT DAERAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Home

Gubernur DIY Buka Pencerahan APPSI Se-Jawa, Bali, Nusatenggara Barat

Gubernur DIY Hamengku Buwono X membuka secara langsung acara Pencerahan? APPSI (Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia) bagi Pejabat Tingkat Provinsi Se-Jawa, Bali Nusa Tenggara Barat di Hotel Inna Garuda, Kamis (12/05).

Acara Pencerahan APPSI ini merupakan lanjutan dari acara pencerahan APPSI sebelumnya yang dilaksanakan di Kantor APPSI bagi Asisten Provinsi Seluruh Indonesia. Acara ini menjadi acara terakhir yang dilaksanakan bagi pejabat provinsi setelah sebelumnya dilaksanakan di Kota Sorong ? Provinsi Papua Barat untuk pejabat se-Provinsi Indonesia bagian Timur. Untuk pejabat se-Provinsi Sulawesi telah dilaksanakan di Kabupaten Mamuju ? Provinsi Sulawesi Barat. Untuk pejabat se-Provinsi Kalimantan telah dilaksanakan di Kota Balikpapan ? Provinsi Kalimantan Timur. Untuk pejabat se-Provinsi Sumatera telah dilaksanakan di Kota Bandar Lampung ? Provinsi Lampung. Terakhir untuk pejabat se-Provinsi Jawa, Bali dan Nusa Tenggara Barat dilaksanakan di Kota Yogyakarta.

Gubernur DIY Hamengku Buwono X dalam sambutanya menyampaikan, kegiatan tersebut dirasa sangat penting untuk dilaksanakan. Gubernur berharap kegiatan tersebut dapat memberikan peningkatan pemahaman yang benar kepada pejabat provinsi, sehingga nantinya dapat menyikapi berbagai perkembangan yang sangat dinamis, baik dalam aspek penyelenggaraan pemerintahan, kehidupan berpolitk, perkembangan ekonomi, hingga kehidupan sosial keagamaan.

Selain itu, Gubernur DIY juga mengajak seluruh pejabat se-Provinsi Indonesia khususnya yang berada di wilayah Jawa, Bali dan Nusa Tenggara Barat, untuk kembali menyatukan langkah agar senantiasa memberikan pencerahan dalam dimensi kehidupan pemerintahan daerah yang integratif, holistik, semakin terbuka, dinamis, peka terhadap persoalan yang mendasar, dan juga bisa bekerja dengan hati.

Dalam acara ini, Prof. M. Ryass Rasyid, MA, P.Hd selaku ketua penyelenggara menjelaskan maksud dan tujuan kegiatan ini bukan merupakan suatu pelatihan atau arahan, melainkan pencerahan yang sifatnya sharing permasalahan-permasalahan yang dihadapi. Sehingga, dari kegiatan ini muncul ide-ide yang dapat digunakan untuk menyeleseikan masalah yang ada di pemerintah provinsi. (fhtr/***)