BIRO UMUM HUMAS & PROTOKOL

SEKRETARIAT DAERAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Home Berita Korem 072 Pamungkas Selenggarakan Ngepit Bersama Sri Sultan, TNI, dan Masyarakat

Korem 072 Pamungkas Selenggarakan Ngepit Bersama Sri Sultan, TNI, dan Masyarakat

Dalam rangka memperingati HUT TNI ke 69 dan HUT Kodam IV/Dip ke 64 Korem 072 Pamungkas menyelanggarakan FUN NIKE dengan hadiah satu buah mobil, 5 sepeda motor, 30 sepeda gunung, 7 buah kulkas, 10 buah TV, 10 buah voucher hotel, serta hadiah menarik lainnya. Sedangkan total hadiah untuk kelompok senilai Rp. 16.500.000.

Komandan Korem 072/PMK Brigjen Sabar Fadilah saat jumpa pers dengan para wartawan Unit Pemda DIY di nDalem Ageng Komplek Kepatihan, siang.tadi selasa (23/09) menjelaskan bahwa FUN BIKE yang bertemakan ?Ngepit Bareng Sri Sultan Hamengku Buwono X??dengan route Start Alun-alun lor ?jln.Trkora ? Jln KH.Dahlan ? Jln Hos Cokroaminoto ? kyai mojo- melewati museum TNI AD- Jl;n Gajahmada?Sultan Agung- Jln Katamso ? Alun-alun kidul- Jln Wijilan dan kembali ke alun-alun lor.

Sementara untuk VIP dengan start Alun-alun lor-Jln Trikora- Wahid Hasyim ? Jln.Kadipaten ? Jln Polowijan ? Jln. Tamansari- Patehan- Alun-alun kidul ? jln Gamelan ?jln Ibu Ruswo dan finish di alun-alun Lor, Yogyakarta

Lebih lanjut Dan Rem 072 Pamungkas menjelaskan, dalam rangka ngepit bareng Gubernur yang akan dilaksanakan pada tanggal 28 September 2014 pukul 06.00- 12.00 WIB dengan target 15.000 peserta. Mengambil start dan finish di alun-alun utara Yogyakarta. Rute fun bike akan melewati tempat-tempat bersejarah bagi TNI, yaitu Monumen Diponegoro, Museum TNI AD Dharma Wiratama, Museum Sasmitaloka, dan KP. Gamelan. Untuk ketentuan peserta berlaku untuk umum (segala umur), pakaian tradisional/ pejuang, harus melewati rute yang telah ditentukan, dan mengikuti semua aturan selama kegiatan.

Seusai finish akan dilakukan pengundian kupon dengan hadiah utama perorangan satu buah mobil, 5 sepeda motor, 30 sepeda gunung, 7 buah kulkas, 10 buah TV, 10 buah voucher hotel, serta hadiah menarik lainnya. Sedangkan total hadiah untuk kelompok seniali Rp. 16.500.000,-. Kupon dapat dibeli diseluruh Kodam DIY serta hiburan.

Acara ini diharapkan dapat mempererat hubungan masyarakat dengan TNI seperti slogan ?Patriot Sejati Profesional Dicintai Rakyat? (Tim Liputan)

Pejabat

Pejabat Biro Umum dan Protokol Setda DIY