BIRO UMUM HUMAS & PROTOKOL

SEKRETARIAT DAERAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Home Berita Pendaftar Donor Darah Dalam Rangka Hari Ibu ke-86 DIY Lampaui Target

Pendaftar Donor Darah Dalam Rangka Hari Ibu ke-86 DIY Lampaui Target

Panitia Hari Ibu ke-86 Tingkat DIY yang diprakarsai oleh 5 Komponen Organisasi Perempuan di DIY menyelenggarakan berbagai kegiatan dan hari ini ((Senin,24/11) menggelar aksi Kemanusiaan Donor darah di Markas PMI Kota Yogyakarta, Tegalgendu,Kotagede,Yogyakarta yang dipimpin Ketua Panitia Hari Ibu DIY Ir.Hj.Asyantini.MM.

Menurut Ir.Hj.Asyantini,MM bahwa Peringatan Hari Ibu kebetulan bertepatan dengan Perayaan Natal dan libur Sekolah

?

, sehingga untuk rangkaian Hari Ibu telah dimulai sejak bulan Oktober dan Nopember ini agar tidak mengganngu kegiatan-kegiatan diatas.

Adapun rangkaian hari ibu yang sudah dilaksanakan meliputi Lomba penyuluhan KB bagi 5 Komponen Organisasi Perempuan di DIY,Senam Masal dan lomba Senam lansia serta pelaksanaan Papsmer bagi anggota dan PNS secara gratis, dan Donor Darah hari ini sedang berlangsung.

Sementara untuk kegiatan baru akan berlangsung yaitu bhakti sosial di Pasar Lempunyangan dan Beringharjo yaitu pemeriksaan/deteksi Dini Kanker bagi buruh gendong dan Puncak hari ibu akan dilangsungkan bertepatan dengan tanggal 22 Desember 2014.

Sekretaris PMI Kota Yogyakarta mengapresiasi dan mengucapkan terima kasihnya kepada panitia Hari Ibu dari 5 Komponen Orgasisasi Perempuan di DIY (Dharma Pertiwi, Bhayangkari, Darma Wanita, BKOW dan PKK) yang telah secara suka rela mensponsori aksi sosial Donor dari yang diikuti anggota 5 komponen serta anggota TNI,POLRI,PNS sehingga akan menambah Stok darah di PMI.Yogyakarta.

Selain itu tandas dengan setetes darah dari pendonor selain dapat menyelamatkan nyawa seseorang juga mudah-mudah dengan setetes itu pula akan merubah nasib seseorang dari biasa perilakunya jelek atau buruk dengan donor darah dari ibu/bapak yang baik serta sholehah penerima doroh tadi menjadi baik.

Semenatara itu disela-sela pemantauan pelaksanaan Donor darah Sekretaris PMI Kota Yogyakarta Syarif Haris Usman ketika di konfirmasi reporter www.jogjaprov.go,id terkait dengan ketersediaan darah terkini dia menjelaskan bahwa ketika menghadapi liburan dan hari natal ketersediaan darah di PMI menurun. Oleh karena itu dengan dialksanakannya Donor Darah oleh Panitia Hari ibu ini dapat menuntup kekurangan/menambah Stok darah di PMI tersebut. Disinggung golongan darah apa yang paling menonjol permintaan dari masyarakat. Dia menmbahkan bahwa sangat relatif, karena orang sakit itu tidak bisa diprediksi, kadang-kadang yang banyak golongan O ya kadang-kadang golongan AB , suatu saat Golongan A. Namun demikian dia menghimbau dan mengajak masyarakat untuk selalu mendonorkan darahnya untuk orang yang membutuhkannya. Karena stok darah yang ada di PMI Kota Yogyakarta ini menjadi rujukan selain untuk DIY juga dari masyarakat Jawa Tengah dan jawa Timur.

Ditanya mengenai kebutuhan darah untuk DIY, dia menambahkan bahwa rata-rata tiap bulannya menghabiskan 4 ribu kantong, yang menjadi kekawatirannya adalah pada bulan desember ketika libur natal dan menjelang tahun baru sebagaian masyarakat mudik dan rekreasi, pendonor berkurang, maka dari itu ketika banyak organisasi melakukan donor dapat membantu penyediaan stok darah sementara untuk transfusi pasien tidak bisa ditunda.

Dari pantauan di lapangan kegiatan doror darah oleh panittia Hari Ibu mentargetkan hanya 100 pendaftar, namun pada kenyataanya pendaftarnya lebih dari 121 orang dan DARI 121 TEERSEBUT YANG dapat di donor dan memenuhi standar PMI sebanyak 56 orang. (Kar/Skm)

Pejabat

Pejabat Biro Umum dan Protokol Setda DIY